Emas memang menjadi salah satu instrumen investasi yang paling banyak dipilih. Apalagi, sejak ekonomi dunia menjadi tidak stabil akibat adanya pandemi covid-19 ini. Harga investasi emas yang semakin menanjak membuat semakin banyak orang yang beralih ke instrumen ini.
Nilai investasi emas juga jarang mengalami penurunan yang signifikan. Sehingga, sangat tepat menjadi investasi yang dapat menjaga nilai dari kekayaan Anda. Lain halnya dengan menabung uang yang sangat rentan terhadap inflasi. Emas pun dianggap menjadi investasi yang minim resiko.
Keuntungan investasi emas yang lain adalah bisa dilakukan secara mudah. Anda tidak perlu mengenal terlalu banyak istilah investasi. Serta melakukan berbagai strategi agar keuntungannya semakin maksimal. Yang perlu Anda lakukan hanya membeli dan menjualnya di saat yang tepat.
Selain itu, Anda juga harus tahu apa cara investasi emas Antam yang paling tepat. Apakah harus menabung, membeli, ataupun melakukan kredit. Nah, agar Anda bisa menentukannya dengan baik, sila simak pembahasan ketiga cara tersebut beserta kelebihan dan kekurangannya. Langsung saja, berikut ulasan lengkapnya!
3 Cara Investasi Emas
Investasi Emas dengan Cara Menabung
Cara investasi emas yang dapat Anda lakukan pertama adalah menabung. Nah, tabungan emas ini biasanya dapat dimulai hanya dengan beberapa ribu rupiah saja tergantung dari platform yang Anda pilih. Tabungan emas bisa dibuka tanpa menggunakan uang muka. Anda juga dapat menabung kapan saja sesuai dengan kemampuan.
Selain itu, Anda juga dapat memilih jangka waktunya. Ada beberapa biaya yang akan dikenakan, mulai dari penitipan emas, serta administrasi. Nantinya, jika sudah mencapai beberapa gram emas, Anda sudah dapat mencetaknya sesuai dengan ketentuan dari platform yang dipilih.
Salah satu platform jual beli dan tabungan emas yang dapat Anda pertimbangkan adalah Ladara. Dimana, platform ini sudah mempunyai perizinan dari Kominfo, dan juga telah jadi anggota dari AFTECH (Asosiasi Fintech Indonesia), serta ICDX (Indonesia Commodity & Derivatives Exchange). Transaksi yang dilakukan dijamin keamanannya.
Investasi Emas dengan Cara Membeli Langsung
Jika budget yang Anda miliki sudah cukup untuk membeli emas secara langsung, maka tidak ada salahnya melakukan metode yang satu ini. Sila datang ke toko emas, Pegadaian, atau Butik Antam untuk melakukan pembelian.
Sila siapkan identitas berupa KTP sebelum menuju ke outlet. Nah, jika sudah mendapatkan emas yang diinginkan, Anda juga harus menyimpan sertifikatnya sebagai bukti akan keaslian dan kadar dari emas yang dibeli.
Jika Anda tidak memiliki waktu untuk datang ke outlet, silakan manfaatkan investasi emas online Ladara yang menyediakan fasilitas jual beli dan menabung emas secara terpercaya. Anda hanya perlu mendaftarkan diri, membeli, serta menjual emas kapan saja melalui laptop atau smartphone.
Investasi Emas dengan Cara Kredit
Untuk mengunci harga emas saat ini, Anda juga bisa melakukan investasi emas dengan cara kredit. Jadi, nantinya, Anda bisa membayar emas dengan jumlah yang diinginkan melalui angsuran sesuai dengan jangka waktu yang ditentukan.
Biasanya, ada uang muka yang harus Anda bayarkan. Besarnya tentu sesuai dengan platform yang Anda pilih. Ada yang mengenakan 10%, 15%, hingga 20%. Selain Pegadaian, bank konvensional dan syariah juga kerap menawarkan produk ini. Dengan begitu, Anda bisa membeli emas meskipun dana yang dimiliki terbatas. Keuntungan investasi emas yang satu ini adalah Anda bisa juga mendapatkan sarana penyimpanan yang lebih aman.
Mana yang Dipilih?
Jika harus merekomendasikan, tentu saja, metode investasi emas yang paling menguntungkan adalah dengan membelinya secara langsung. Namun, jika budget terbatas, Anda lebih baik menabung terlebih dahulu. Sebab, menabung tidak akan berisiko hilangnya kepemilikan apabila Anda tidak bisa mencicil karena keterbatasan dana.
Nah, apapun metode investasinya, pilih lah platform yang terpercaya dan bisa memberikan keuntungan sebesar-besarnya seperti di Ladara.